Saturday, March 23, 2013

Kunci ruang Raphu (Chaturrangga)

Tuntutan memperoleh kristal yang semakin mendesak menimbulkan pengetahuan baru mengenai bagaimana membuat kunci menuju Raphu (final boss Chaturangga)....

Dari Raphu akan drop kristal berharga yang dipakai untuk membuat senjata kristal level 68 (syarat: biaya gratis dan tidak memerlukan senjata yg ingin dibuat) dan level 74 (syarat: biaya 30 juta rupee dan senjata yang ingin dibuat). Setelah diproduksi, nama senjata akan berubah menjadi "Datu". Misalkan saja Kathu (spear level 74) yang digabung dgn kristal akan menjadi "Datu Khatu". Senjata datu memiliki stat tambahan seperti +5 all chakra, +1 jarak tembak untuk bow, dan +1 kecepatan bergerak untuk staf.

Ada beberapa langkah yang harus dilakukan untuk membuat kunci Raphu atau "Raja Pratima" (kunci yang dipakai untuk membuka gerbang ke Raphu), yaitu dengan mengumpulkan "buah-buah catur" yang drop dari bos-bos di Chaturangga kemudian menggabungkannya. Chaturangga adalah ruangan di dalam kastil dewamu di Kruma yang akan bisa diakses jika dewamu mempunyai 5 kala; atau kamu bisa menyumbang ke gentong Kruma (di belakang Nun Kastil dewa-mu) sebesar 4,5 juta rupee. Untuk masuk ke dalam Chaturangga, kamu cukup klik portal kastil sebelah kiri.

Dalam Chaturangga ada 25 ruang dan tiap ruang terdapat satu bos. Dalam memasuki chaturangga kamu mempunyai tempat titik start yang berbeda. Hal ini tergantung pada dewa apa yang kamu pilih. (lihat map)


klik gambar untuk memperbesar (Credits to Flix dan battlebroadband)


Ruangan tenggara adalah ruang tanpa dewa (netral). Dua puluh empat ruang selain ruang pusat (ruang Raphu) adalah tempat para bos yang akan drop buah catur yang harus kamu kumpulkan untuk membuat Raja Pratima (masing-masing ruangan 1 buah).

Nama buah catur tergantung pada lokasi dan jenis. Buah catur biasa berwarna biru dan bila sudah digabung akan menjadi kuning (Kaya).

Lokasi Buah Catur
Ut = arah Utara
Vada = arah Selatan
Vid = arah Timur
Paz = arah Barat
Ut Vid = Timur Laut
Ut Paz = Barat laut
Vada Vid = Tenggara
Vada Paz = Barat Daya

Bos-Bos dan Drop Buah Caturnya
Raphu, bentuk asli Raphu (muncul setelah mengalahkan Raphu Troop) = Kristal
Raphu Troop, bentuk pertama Raphu mengendarai kuda (ruang pusat)
Elephant (Boss Gajah, sekeliling ruang kuya) = Gaja
Kuya (Boss Kura-kura, ruang sebelah dalam sekeliling ruang Raphu) = Mantri
Tanker (Boss Pasukan Berkereta , ruang keempat sekeliling Kuya) = Rada
Cavalry (Boss Kavaleri (pasukan berkuda), ruang ketiga, tengah) = Asba
Invantry (Boss Invantri (pasukan berjalan), ruang pertama dan kedua) = Vedati


Penggabungan Kaya

Vada Pedati Kaya [Simbol tingkat tinggi Pasukan Invantri arah Selatan]
Vada Vedati = Simbol Pasukan Invantri arah Selatan
Vada Paz Vedati = Simbol Pasukan Invantri arah Barat Daya
Vada Vid Vedati = Simbol Pasukan Invantri arah Selatan Tenggara
Vid Vedati = Simbol Pasukan Invantri arah Timur

Ut Vedati Kaya [Simbol tingkat tinggi Pasukan Invantri arah Utara]
Ut Vedati = Simbol Pasukan Invantri arah Utara
Ut Paz Vedati = Simbol Pasukan Invantri arah Barat
Ut Vid Vedati = Simbol Pasukan Invantri arah Timur Laut
Paz Vedati = Simbol Pasukan Invantri arah Barat

Asba Kaya [Simbol tingkat tinggi Pasukan Kavaleri]
Ut Asba = Simbol Pasukan Kavaleri arah Utara
Vada Asba = Simbol Pasukan Kavaleri arah Selatan
Vid Asba = Simbol Pasukan Kavaleri arah Timur
Paz Asba = Simbol Pasukan Kavaleri arah Barat

Rada Kaya [Simbol tingkat tinggi Perwira Kereta]
Ut Rada = Simbol Tanker arah Utara
Vada Rada = Simbol Perwira Kereta arah Selatan
Vid Rada = Simbol Perwira Kereta arah Timur
Paz Rada = Simbol Perwira Kereta arah Barat

Gaja Kaya [Simbol tingkat tinggi Elephant]
Ut Vid Gaja = Simbol Elephant Timur Laut
Ut Paz Gaja = Simbol Elephant Barat Laut
Vada Paz Gaja = Simbol Elephant Barat Daya
Vada Vid Gaja = Simbol Elephant Tenggara

Mantri Kaya [Simbol tingkat tinggi Kuya]
Ut Mantri = Simbol Kuya arah Utara
Vada Mantri = Simbol Kuya ara Selatan
Vid Mantri = Simbol Kuya arah Timur
Paz Mantri = Simbol Kuya arah Barat

Raja Pratima [dipakai untuk meng-akses Raphu dengan meng-klik NPC portal di depan gerbang ruang Raphu]
Vada Vedati Kaya = Simbol tingkat tinggi Pasukan Invantri arah Selatan
Ut Vedati Kaya = Simbol tingkat tinggi Pasukan Invantri arah Utara
Asba Kaya = Simbol tingkat tinggi Pasukan Kavaleri
Rada Kaya = Simbol tingkat tinggi Perwira Kereta
Gaja Kaya = Simbol tingkat tinggi Elephant
Mantri Kaya = Simbol tingkat tinggi Kuya

Untuk menggabungkan buah catur, kamu menemui NPC di ruangan pertama masuk Chaturangga.

NPC Chaturangga [yang akan menggabungkan buah catur dan Kaya]
Vadapaz Irina = Vidha
VadaVid Irina = Netral
Utvid Irina = Bathara
Utpaz Irina = Sethi

0 comments:

Post a Comment